Wednesday, May 25, 2016

Big Bang

Teori Big Bang


Selamat siang sahabat semua.

Kembali lagi di blog kesayangan Admin.

Ok siang ini admin akan menjelaskan tentang apa itu Big Bang.

Big Bang dalam kosmologi adalah Teori Ilmu Pengetahuan  yang menjelaskan bentuk awal alam semesta dan perkembangannya .

Teori ini berkata bahwa alam semesta mulai ada sekitar 13.700 Juta Tahun yang lalu , wow cukup lama dan panjang bukan proses nya kawan kawan.

Kebanyakan Ilmuwan Percaya bawha Big Bang yang membentuk sistem di tata surya kita , central ide dari teori ini adalah teori relativitas umum dapat di kombinasikan dengan hasil penelitian dalam skala yang cukup besar pada pergerakan galaksi satu sama lain , dan meramalkan suatu saat alam semesta akan kembali / terus .

Konsekuensi dari Teori Big Bang ini yaitu pada masa lalu semesta punya suhu yang lebih tinggi dan juga tingkat kerapatan yang jauh lebih padat.

Tahun 1929 Astronom Amerika Edwin Huble melakukan observasi dan melihat galaksi yang jauh dan selalu bergerak menjauh dengan kecepatan cahaya , dan juga beliau melihat galaksi yang selalu bertambah setiap waktu , hasil dari observasi Huble ini menunjukan bahwa alam semesta tidaklah statis seperti yang di percaya dahulu , namun alam semesta mengalami pengembangan atau yang di sebut dengan Expanding Universe .

Lalu para ilmuwan berspekulasi bahwa sebenernya Alam Semesta berawal dari Pengembangan di masa lalu yang kemudian di namakan Big Bang / Dentuman Besar.

Pada Masa Lampau , di mana Alam Semesta tidak memiliki ukuran , dan pada suhu dan kerapatan yang tak terhingga , lalu meledak dan kemudian mengembang dengan laju pengembangan yang kritis , yak tak terlalu lambat untuk membuatnya segera mengerut , atau terlalu cepat untuk membuatnya kurang lebih kosong , sesudah itu jutaan tahun berikut nya alam semesta akan terus mengembang dan mendingin .

Kecepatan alam semesta dalam berkembang sekitar 5 - 10 % setiap seribu juta tahun , alam semesta akan terus mengembang namun dengan kelajuan kecepatan yang semakin mengecil dan semakin kecil.

Jadi begitulah isi dari Big Bang Theory,

Terima kasih telah meluangkan waktu untuk membaca,



EmoticonEmoticon